Menparekraf Optimis Kunjungan Wisatawan ke Labuan Bajo Bakal Meningkat Usai KTT ASEAN 2023

- 10 Mei 2023, 18:48 WIB
Menparekraf saat jumpa pers di Labuan Bajo
Menparekraf saat jumpa pers di Labuan Bajo /Dokumen Menparekraf/

MANDALIKA PIKIRAN RAKYAT - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatifb(Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno mengatakan penyelenggaraan KTT ke-42 ASEAN 2023 baka memperkuat kesiapan Labuan Bajo sebagai destinasi untuk leisure dan destinasi MICE (Meeting, Incentive, Conference, Exhibition) berkelas internasional. 

Menurut Sandiaga, Labuan Bajo siap menyelenggerakan event kelas dunia.

"Labuan Bajo siap menyelenggarakan event-event kelas dunia seperti KTT ASEAN. Kami akan ikut bidding ke depan untuk menjadikan Labuan Bajo sebagai destinasi MICE kelas dunia,” katanya dalam siaran resminya di jumpa pers di Media Center KTT ke-42 ASEAN 2023 di Hotel Bintang Flores, Labuan Bajo, Rabu (10/05).  

Ia juga memastikan event-event kelas nasional dan internasional bakal dibawa ke Labuan Bajo. 

“Oleh karena itu, kita akan pastikan event-event sepanjang tahun sebagai upaya kita di 2024 untuk menciptakan 4,4 juta lapangan kerja baru tercapai,” katanya.

Saat ini Labuan Baju memiliki jumlah kunjungan wisatawan 300-350 ribu dan jumlah itu bisa bertambah 10 sampai 20 persen lentaran KTT ASEAN 2023

“Labuan Bajo total kunjungan wisatawannya sebesar 300-350 ribu wisman, mungkin akan naik 10-20 persen lantaran gelaran KTT ke-42 ASEAN 2023,” katanya. ***

Editor: Hayyan


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x