Pemprov NTB Komitmen Bayar Proyek Rekanan

- 3 Mei 2023, 18:22 WIB
Kepala Dinas Kominfotik NTB Najamuddin Amy
Kepala Dinas Kominfotik NTB Najamuddin Amy /Ntbprov.go.id/

 

MANDALIKA PIKIRAN RAKYAT - Dua kontraktor diduga mendatangi Pendopo Gubernur NTB Zulkieflimansyah, mereka mempertanyakan mengenai pembayaran proyek rekanan.

Hal disampaikan Kepala Dinas Kominfotik NTB Najamuddin Amy untuk meluruskan informasi tersebut.

"Tidak Ada penyegelan apapun, yang ada Pemprov NTB komit melakukan pembayaran proyek rekanan," katanya di Mataram, Rabu (03/05). 

Sementara itu, Gubernur NTB menjelaskan bahwa Pemprov NTB berkomitmen untuk melunasi utang, bahkan beberapa sudah dilunasi. 

"Pemprov NTB berkomitmen melunasi utang kontraktor yang ada di NTB. Beberapa bahkan sudah ada yang kita lunasi," terangnya dalam keterangan resminya.

Pihaknya juga bakal melunasi biaya konstruksi di NTB dilakukan secara bertahap.

"Akan kita selesaikan, tetapi harus disesuaikan juga dengan kemampuan keuangan daerah, InsyaAllah di bulan Juni atau Juli mendatang akan kita selesaikan," katanya.***

 

Editor: Hayyan


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x