Soal Isu Kakak Asuh Sambu, Polri Sebut Hanya Dugaan

- 24 September 2022, 17:57 WIB
Dedi Kadiv Humas Polri: Ferdi Sambo dipecat dari anggota Polri
Dedi Kadiv Humas Polri: Ferdi Sambo dipecat dari anggota Polri /Dok .Polri/

BERITA MANDALIKA - Soal isu adanya dugaan kakak asuh Ferdy Sambo yang coba dilayangkan oleh Muradi, salah satu Guru besar politik dan keamanan Universitas Padjadjaran tidaklah benar.

"Terkait kakak asuh adik asuh itu kan kembali lagi hanya dugaan. Tapi yang jelas saya sudah berkoordinasi dengan Pak Dir maupun Propam itu tidak ada," ungkap Kadiv Humas Polri, Irjen Pol Dedi Prasetyo di Mabes Polri dikutip Beritamandalika,com dari PMJ News.

Terkait kasus Brigadir J, Dedi juga berharap para tersangka bisa disidang dan dihukum sesuai hukum yang berlaku dan berkas perkara sudah dikirim ke Kejagung.

"Pokok substansinya adalah sidang kode etik yang sudah dilaksanakan dan banding. Dari hasil keputusan banding yg bersifat kolektif kolegial dan sudah diputuskan PTDH," tuturnya.

"Itu merupakan keputusan final dan mengikat. Sudah tidak ada lagi upaya hukum yang dilakukan yang bersangkutan di internal Polri. Kemudian, fokus lagi ya segera penuntasan pemberkasan yang saat ini sedang diteliti," sambungnya.****

Editor: Hayyan

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah