Gibran Blusukan Langsung ke Pasar Rumput, Dengar Keluhan Harga Bahan Pokok Naik

- 11 Desember 2023, 16:47 WIB
Calon wakil presiden nomor urut 2, Gibran Rakabuming blusukan ke Pasar Rumput, Jakarta Selatan.
Calon wakil presiden nomor urut 2, Gibran Rakabuming blusukan ke Pasar Rumput, Jakarta Selatan. /Pikiran Rakyat/Asep Bidin Rosidin/

MANDALIKA PIKIRAN RAKYAT - Calon Wakil Presiden RI, Gibran Rakabuming Raka, melanjutkan kampanyenya dengan blusukan ke Pasar Rumput di Manggarai, Jakarta, Senin.

Dalam kunjungannya, Gibran mendengarkan keluhan pedagang mengenai kenaikan harga beberapa komoditas menjelang akhir 2023.

"Hampir sama semua pedagang pasar, mengeluhkan harga cabai, gula naik. Ada beberapa pedagang yang enggak dapat suplai Minyak Kita, ya, akhir tahun memang trennya naik, terutama cabai. Makanya, saya tadi borong cabai," kata Gibran usai blusukan.

Pedagang beras pun menyuarakan keluhan harga yang naik, meminta Gibran untuk turun tangan. Gibran, dengan respons positif, menampung masukan dari para pedagang.

Tidak hanya mendengar keluhan, Gibran juga turut memborong produk-produk yang dijajakan oleh pedagang, termasuk kue subuh dari seorang pedagang kue.

Di dalam gedung utama Pasar Rumput, Gibran berdialog dengan pedagang sayur, gula, dan minyak. Beberapa di antaranya mengadukan kenaikan harga cabai, gula, dan minyak. Gibran mendengar aspirasi mereka dan bahkan turut memborong beberapa produk yang dijual.

Selama sekitar 1 jam, Gibran berkeliling area Pasar Rumput, berjalan kaki dari luar pasar hingga ke dalam gedung utama, mendengarkan aspirasi pedagang dan membagikan buku tulis kepada anak-anak serta ibu-ibu yang berkerumun.

Gibran kemudian melanjutkan kampanyenya di daerah Kelapa Dua, Depok, sekitar pukul 12.00 WIB. Pada kunjungan tersebut, Gibran yang masih aktif sebagai Wali Kota Surakarta mengambil cuti selama masa kampanye di Jakarta. ***

Editor: Hayyan

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah