Survei IndEX: Elektabilitas Anies 22,3 persen, Prabowo 51,1 Persen, dan Ganjar 18,6 persen

- 18 Januari 2024, 02:10 WIB
Capres dan Cawapres 2024
Capres dan Cawapres 2024 /ilustrasi-malanghits.com/

MANDALIKA PIKIRAN RAKYAT - Hasil survei Indonesia Elections and Strategic (IndEX) Research merilis bahwa elektabilitas pasangan calon presiden-calon wakil presiden (capres-cawapres) Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka stabil di angka 51,1 persen pada awal Januari 2024.

Direktur Eksekutif IndEX Research, Vivin Sri Wahyuni, mengungkapkan bahwa pasangan tersebut berhasil menjaga kesolidan basis pendukungnya, bahkan naik tipis dalam dua bulan terakhir.

“Elektabilitas Prabowo-Gibran stabil dan mencapai 51,1 persen, sedangkan Anies-Muhaimin dan Ganjar-Mahfud saling berkejaran di posisi bawah,” kata Direktur Eksekutif indEX Research Vivin Sri Wahyuni dalam keterangan tertulis di Jakarta, Selasa.

Berlawanan dengan Prabowo-Gibran, elektabilitas pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar dan Ganjar Pranowo-Mahfud Md saling berkejaran di posisi bawah.

Anies-Muhaimin unggul dengan elektabilitas 22,3 persen, sedangkan Ganjar-Mahfud menyusul sebesar 18,6 persen.Sementara itu, 8,1 persen menyatakan tidak tahu/tidak jawab.

Menurut Vivin, angka elektabilitas Prabowo-Gibran tidak mengalami perubahan yang signifikan dibanding survei pada November dan Desember 2023.

Pada saat pendaftaran ke Komisi Pemilihan Umum (KPU), pasangan ini mencatatkan elektabilitas sebesar 43,8 persen.

Dengan elektabilitas di atas 50 persen, jika tidak ada perubahan signifikan, pemilihan presiden 2024 diprediksi akan berlangsung dalam satu putaran.

Vivin juga mencatat bahwa turunnya elektabilitas Ganjar-Mahfud setelah pendaftaran, sementara Prabowo-Gibran justru mengalami lonjakan.

Halaman:

Editor: Hayyan


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah