Bantu Pemerintah Atasi Stunting, PT AMMAN Distribusikan Filter Air Bagi Masyarakat KSB

- 22 Desember 2022, 15:24 WIB
sebanyak 400 filter air dbagikan PT AMMAN bagi masyarakat KSB
sebanyak 400 filter air dbagikan PT AMMAN bagi masyarakat KSB /

BERITA MANDALIKA - PT Amman Mineral Nusa Tenggara (AMMAN) bersama mitra pelaksana Waves for Water kembali melaksanakan program “Air Bersih Bersama AMMAN” yang telah memasuki tahap ke-3 penyelenggarannya.

Kali ini, sebanyak 400 filter air beserta perlengkapannya dibagikan kepada masyarakat di lima belas desa dari lima kecamatan, antara lain Kecamatan Taliwang, Kecamatan Brang Rea, Kecamatan Brang Ene, Kecamatan Taliwang dan Kecamatan Poto Tano.

Sejauh ini, total sebanyak 1000 filter air bersih telah didonasikan, dengan prioritas kepada keluarga dengan anak berkondisi stunting, keluarga pra-sejahtera dan berbagai fasilitas umum.

Simbolisasi penyerahan filter air beserta perlengkapannya dilakukan pada 19 Desember 2022, bertepatan dengan Upacara Syukur bertempat di Kantor Bupati Sumbawa Barat-Komplek Kemutar Telu Center (KTC), serta turut dihadiri oleh Bupati KSB, Musyafirin dan  Wakil Bupati KSB Fud Syaifuddin.

 

Dalam sambutannya, Bupati KSB Musyafirin mengapresiasi inisiatif AMMAN dalam menjalankan program yang memiliki dampak berkelanjutan bagi masyarakat. “Pentingnya akses terhadap air bersih terlihat dari fokus Pemerintah Kabupaten Sumbawa Barat dalam program Sanitasi Total Berbasis Masyarakat (STBM), yang salah satunya adalah pengelolaan air minum rumah tangga. Dengan program ini, AMMAN turut membantu Pemerintah melanjutkan STBM, yang telah berhasil dijalankan, serta memperluas jangkauan penyediaan akses air bersih bagi masyarakat KSB. Yang tidak kalah penting adalah melanjutkan kerjasama ini melalui penyuluhan dan monitoring agar dampak positif yang dirasakan dapat terus berlanjut,” ujar Musyafirin.

 

Program Air Bersih Bersama AMMAN merupakan salah satu wujud tanggung jawab sosial perusahaan dalam usaha mendukung pemenuhan hak-hak dasar masyarakat untuk kesehatan yang baik, di mana salah satunya adalah ketersediaan akses air bersih.

Peningkatan akses bagi masyarakat ini merupakan bagian dari peta jalan program penurunan angka stunting yang dilakukan oleh AMMAN, dengan tujuan meningkatkan status kesehatan dan optimalisasi asupan nutrisi bagi ibu dan anak.

Halaman:

Editor: Hayyan


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah