Dispar Kota Mataram Berharap Pusaka Kerajaan Lombok Diserahkan di Museum NTB Biar Menambah Kunjungan Wisatawan

- 11 Juli 2023, 19:17 WIB
Ilustrasi benda bersejarah.
Ilustrasi benda bersejarah. /Pixabay.com/GregoryButler

MANDALIKA PIKIRAN RAKYAT - Benda bersejarah milik kerajaan Karangasem Mataram pada abad 19 yang bakal dikembalikan tersebut diharapkan Dinas Pariwisata Kota Mataram diserahkan ke Museum Negeri Nusa Tenggara Barat (NTB).

 

Hal ini lantaran peninggaln tersebut dari Kota Mataram dan lebih baiknya disimpan dimana tempatnya berasal.

 

"Warisan pusaka kerajaan Lombok, lebih tepat disimpan di Museum Negeri di Kota Mataram," kata Kepala Dinas Pariwisata (Dispar) Kota Mataram H Nizar Denny Cahyadi di Mataram, Selasa (11/07).

 

Dengan ditaruhnya benda pusaka itu di Kota Mataram, bisa menambah kekayaan lokal dan daya tarik wisatawan untuk berkunjung ke Museum NTB.

 

"Jadi sebaiknya, disimpan di Museum Negeri agar bisa menambah kekayaan budaya lokal serta menjadi daya tarik wisatawan datang ke museum," katanya dilansir dari Antara.

Editor: Hayyan


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah