NTB Bakal Libatkan PKL Di MotoGP 2023 Mandalika

- 23 September 2023, 10:35 WIB
Kepala Dinas Perdagangan NTB Baiq Nelly Yuniarti
Kepala Dinas Perdagangan NTB Baiq Nelly Yuniarti /Mandalikapikiranrakyat.com/

MANDALIKA PIKIRAN RAKYAT - Selain menggandung UKM, Pemerintah Nusa Tenggara Barat (NTB) juga bakal melibatkan pedagang kaki lima (PKL) untuk menyukseskan perhelatan MotoGP 2023 Mandalika yang bakal digelar pada 13-15 Oktober mendatang.

“Karena selama ini yang kami siapakan itu UMKM dan untuk MotoGP kali ini kami mencoba menyiapkan lokasi untuk PKL dan itu tempatnya di depan Green Gate,” kata Kepala Dinas Perdagangan NTB Baiq Nelly Yuniarti di Mataram, Jumat (22/09).

Untuk detail mekanismenya sendiri, Baiq Nelly mengatakan pihahnya bakal melakukan pembahasan detailnya dengan pemerintah Kabupaten Lombok Tengah.

 

“Insyallah kami bahas detailnya dengan pemerintah Lombok Tengah,” katanya.

Beber Baiq Nelly, setidaknya ada 40 PKL yang bakal dilibatkan nanti, terutama PKL yang menang melek digitalisasi.

“Memang kita sudah bagi-bagi tugas untuk sekitar 40 daya tampung. Ada 40 PKL yang kami latih, artinya yang paham dunia digital keuangan dan digital marketing,” katanya.

 

Ia juga berharap, Jika Presiden Joko Widodo (Jokowi) pasti hadir gelaran MotoGP 2023 Mandalika, ia berharap Jokowi bisa mampir ke stand para UMKM dan PKL tentang dampak yang ditimbulkan perhelatan ini bagi perekonomian lokal.

Halaman:

Editor: Hayyan


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x