Program Bantuan Beras Cadangan Pangan Pemerintah Kota Mataram Diperpanjang hingga Maret 2024

- 16 Desember 2023, 11:13 WIB
Ilustrasi beras
Ilustrasi beras /Dok Bulog/

MANDALIKA PIKIRAN RAKYAT - Dinas Ketahanan Pangan (DKP) Kota Mataram, Provinsi Nusa Tenggara Barat, mengumumkan kelanjutan program pemberian bantuan beras Cadangan Pangan Pemerintah (CPP) kepada keluarga penerima manfaat (KPM) hingga Maret 2024.

Hal ini diungkapkan oleh Kepala DKP Kota Mataram, H Lalu Johari, yang menyebutkan bahwa program ini akan berlanjut untuk jatah bulan Januari, Februari, dan Maret 2024.

Total KPM penerima bantuan CPP saat ini mencapai 37.061 dan tersebar di enam kecamatan se-Kota Mataram. Setiap KPM mendapatkan alokasi sebanyak 10 kilogram beras. Dengan penambahan KPM, total bantuan beras CPP yang disalurkan di bulan Desember 2023 mencapai 370.610 ton.

"Untuk tahun 2024, kita belum tahu apakah ada tambahan sasaran atau tidak, sebab hal ini sepenuhnya menjadi kewenangan pemerintah pusat berdasarkan data terpadu kesejahteraan sosial (DTKS)," ungkap Johari.

Dalam memastikan kualitas beras CPP yang diberikan kepada masyarakat, DKP akan melakukan pengecekan kualitas di gudang Bulog sebelum mendistribusikannya ke KPM. Tindakan ini diambil untuk memastikan bahwa beras yang disalurkan memenuhi standar kualitas dan volume yang dijanjikan.

Program bantuan beras CPP bertujuan untuk mengantisipasi mitigasi kekurangan pangan yang dapat menyebabkan krisis pangan dan gizi, mengendalikan inflasi, serta melindungi produsen dan konsumen dari fluktuasi harga. Johari berharap distribusi beras CPP dapat membantu pemenuhan kebutuhan pokok KPM di Kota Mataram. ***

Editor: Hayyan

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x