Chelsea Gilas Udinese, Thomas Tuchel Ungkap Soal Eksperimen yang Dilakukannya

- 1 Agustus 2022, 13:55 WIB
Manajer Chelsea, Thomas Tuchel, beri respon terkait penolakan yang diberikan pemain Sevilla, Jules Kounde kepada Barcelona.
Manajer Chelsea, Thomas Tuchel, beri respon terkait penolakan yang diberikan pemain Sevilla, Jules Kounde kepada Barcelona. /instagram.com/jkeey4/

BERITA MANDALIKA - Chelsea mengalahkan Udinese dalam pertandingan persahabatan pramusim yang digelar pada hari ini, 30 Juli 2022.Chelsea mengalahkan Udinese dengan skor 1-3. Tiga gol kemenangan Chelsea dicetak masing-masing oleh N'Golo Kante (20'), Raheem Sterling (37'), dan Mason Mount (90').

Satu gol balasan Udinese dicetak oleh Gerard Deulofeu pada menit ke-42.
Usai pertandingan, pelatih Chelsea Thomas Tuchel mengatakan, dia banyak melakukan eksperimen pada pertandingan itu.
"Ini menjadi kesempatan terbaru untuk menentukan di mana para pemainnya berada dalam hal kebugaran dan bereksperimen dengan taktik terbaik agar berhasil musim baru ini," ujar Thomas Tuchel dikutip beritamandalika.com dari London Football.
Pada pertandingan semalam, Chelsea langsung menciptakan peluang pada menit keenam, namun tendangan Raheem Sterling belum menembus gawang Marco Silvestri.
Kiper Udinese juga melakukan aksi penyelamatan pada menit ke-11 setelah menepis tembakan Mason Mount.
Chelsea akhirnya membuka keunggulan pada menit ke-20, melalui tembakan N'Golo Kante yang gagal ditahan oleh Marco Silvestri.
Unggul satu gol membuat para pemain The Blues menambah tempo permainan mereka menjadi lebih agresif untuk gol tambahan.
Kecepatan permainan ditunjukkan dengan tembakan Mason Mount pada menit ke-22 dan Reece James pada menit ke-24 ke arah gawang masih belum berbuah gol.
Lagi-lagi sebuah serangan yang dilakukan oleh Raheem Sterling pada menit ke-37 berhasil membawa Chelsea mengumpulkan poin menjadi 2-0 atas Udinese.
Ketinggalan dua gol membuat para pemain Udinese terus mencoba untuk menembus gawang Chelsea. Alhasil, tendangan Gerard Deulofe pada menit ke-44 tidak mampu ditepis Eduard Mendy dan akhirnya Udinese mengecilkan kekalahan menjadi 2-1.
Pada babak kedua, Chelsea mendapatkan peluang bagus untuk dengan memperbesar keunggulan. Namun tendangan N'Golo Kante pada menit ke-52 dan Raheem Sterling pada menit ke-55 masih belum mampu menembus gawang Udinese.
Akhirbya melalui serangan balik cepat yang dilakukan Chelsea, Mason Mount berhasil menambah keunggulan Chelsea menjadi 3-1 pada menit ke-90 sebelum pertandingan usai.
Chelsea pun berhasil menutup pertandingan dengan kemenangan 3-1 atas Udinese.
Susunan Pemain
Udinese: Silvestri, Benkovic, Bijol (Nuytinck 68'), Masina, Soppy, Walace (Lovric 84'), Pereyra, Makengo (Nestorovski 84'), Udogie (Ebosele 86'), Deulofeu (Samardzic 46'), Isaac.
Chelsea: Mendy, Koulibaly (Harvey Vale 72'), Thiago Silva, Azpilicueta, Alonso, Kante, Jorginho (Gilmour 84'), Reece James (Emerson 72'), Mount, Havertz (Hudson-Odoi 72'), Sterling (Kenedy 84').***

 

Editor: Abdul Karim

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah