Indonesia Bakal Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20. Zainudin Amali Beri Tanggapan Begini

- 26 Januari 2023, 11:22 WIB
Stadion GBK
Stadion GBK /Yuan Ifdal Khoir/yuanifdhal

 

BERITA MANDALIKA – Perhelatan FIFA U-20 World Cup 2023 atau Piala Dunia U-20 sudah semakin dekat. Indonesia sendiri merupakan tuan rumah dari perhelatan pesta event olahraga sepakbola yang awalnya pernah berlaga pada FIFA World Cup tahun 1979 di Jepang sebagai perwakilan Asia bersama dengan Korsel dan tuan rumah Jepang. 

Piala Dunia U-20 yang terselenggara tepatnya di Indonesia sebagai tuan rumah melawan dua kandidat sulit yaitu Brasil dan Peru. Sebenarnya Piala Dunia di Indoensia sudah akan diselenggarakan semenjak tahun 2021 tepatnya pada bulan Maret. 

Namun saat itu faktor pandemic berakibat terhadap pendingnya penyelenggaraan Piala Dunia U-20 dan ditunda sampai tahun 2023. 

Diantaranya Piala Dunia menyabet banyak sekali keuntungan salah satunya adalah karena Indonesia sebagai tuan rumahnya kali ini bisa membawa Tim Nasional untuk bermain dengan posisi pada Grup A. Dengan keseluruhan jumlah tim yang akan bertanding sebanyak 24 tim.  

Tidak hanya itu saja. Ada Lima wilayah terpandang yang ada di Indonesia di mana stadionnya akan dijadikan sebagai tempat penyelengaraan Piala Dunia ini. Diantaranya adalah Stadion GBK (Gelora Bung Karno) di Jakarta, Gelora Bung Tomo di Surabaya, Gelora Sriwijaya (Palembang), Stadion Menahan (Solo) dan Stadion I Wayan Dipta (Bali). 

Kelima stadion yang menjadi tempat perhelatan Piala Dunia ini juga sebelumnya sudah dipastikan dalam keadaan siap. Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Zainudin Amali telah menyuruh pihak Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) untuk menyiapkan kelima stadion itu dalam keadaan siap. 

“Soal pelaksanaan Piala Dunia U-20 saya sudah laporkan semuanya dalam keadaan siap,” ujar Menpora Zainudin Amali seusai rapat terbatas yang diselenggarakan oleh Presiden RI Joko Widodo pada Rabu, 25 Januari 2023 silam. 

Presiden Joko Widodo pada Juli tahun lalu juga memutuskan membentuk sebuah organisasi untuk mendukung penyelengaraan Piala Dunia U-20. Indonesia FIFA U-20 World Cup 2023 Organizing Comitte (INOVAC) adalah organisasi yang punya tugas dan tanggung jawab untuk memastikan jika Piala Dunia bisa terselenggara dengan lancar. 

Halaman:

Editor: Hayyan

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x