Marc Marquez Terjatuh di Sprint, Terjatuh Lagi di Race Hari Terakhir Berarti Sial

15 Oktober 2023, 09:04 WIB
Marc Marquez /Instagram.com/@marcmarquez93/

MANDALIKA PIKIRAN RAKYAT - Nasib sial menimpa rider Spanyol Marc Marquez (Repsol Honda Team), yang gagal finish setelah terjatuh di tikungan ke-11.

 

Insiden juga terjadi pada rider Spanyol Aleix Espargaro (Aprilia Racing), dan rider Afrika Selatan Brad Binder (Red Bull KTM Factory Racing).

 

Keduanya bersinggungan di lintasan pada lap ke-6 sehingga Espargaro tak mampu menyelesaikan balapan. Adapun Binder masih mampu finishdengan selisih waktu 43,090 detik.

 

Dengan hasil sprint race ini, Martin yang sebelumnya berada di posisi kedua klasemen sementara pembalap MotoGP musim ini, kini memimpin dengan 328 poin, menggeser rider dari Ducati Lenovo Team sekaligus juara dunia MotoGP 2023, Francesco Bagnaia.

 

Pada sprint race, pembalap asal Italia tersebut hanya mampu finish di posisi enam dengan akumulasi poin 321.

 

Sementara Itu, Bezzecchi memantapkan posisinya di peringkat ketiga dengan 272 poin.

Adapun pabrikan asal Italia, Ducati, sukses mengamankan mahkota juara konstruktor untuk keempat kalinya secara berturut-turut usai sprint race di Sirkuit Mandalika. ***

 

Pada race pada hari ini (15/10), urutan start sesuai dengan hasil sesi kualifikasi 2 (Q2) atau sama dengan starting grid saat sprint race. Marini akan berada di pole position disusul Vinales dan Aleix Espargaro di posisi dua dan ketiga. ***

Editor: Hayyan

Tags

Terkini

Terpopuler