NASA Deteksi 2 Super Bumi, Butuh 330 Tahun Tiba di Sana

- 19 Juni 2022, 21:46 WIB
Ilustrasi planet bumi. /Pixabay/PIRO4D
Ilustrasi planet bumi. /Pixabay/PIRO4D /

BERITA MANDALIKA - Planet baru ditemukan berukuran 1,2-1,5 kali lebih besar, 2-3 kali lebih masif dari Bumi. 

 

Teleskop TESS (Transiting Exoplanet Survey Satellite) milik Badan Antariksa AS (NASA) baru saja menemukan sekelompok objek "lingkungan galaksi" yang menarik, hanya 33 tahun cahaya dari Bumi. 

 

Itu berarti jika bepergian dengan kecepatan 1/10 kecepatan cahaya, dibutuhkan sekitar 330 tahun untuk manusia mencapai posisi ini. 

 

Selama pertemuan American Astronomical Society pada 15 Juni di California, para ilmuwan mengidentifikasi sekelompok objek yang baru ditemukan termasuk bintang induk dan planet yang mengorbit, yang dikenal sebagai sistem planet. 

 

Di antara mereka, setidaknya ada dua planet dengan ukuran lebih besar dari Bumi, yang juga dikenal sebagai Bumi-super (Super-Earth). 

Halaman:

Editor: Hayyan

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah