Belum Lama Menjabat Sebagai CEO Twitter, Elon Musk Diminta Mundur, Apa Yang Terjadi?

- 22 Desember 2022, 13:36 WIB
Ilustrasi Elon Musk.
Ilustrasi Elon Musk. /Reuters/Dado Ruvic/

BERITA MANDALIKA – Baru-baru ini, CEO Tesla sekaligus CEO Twitter yang baru, Elon Musk, membuat sebuah polling di Twitter yang bertanya apakah seharusnya ia menanggalkan jabatan sebagai CEO Twitter.

Sebelumnya, Elon Musk telah memecat empat petinggi Twitter, yaotu Parag Agrawal, Ned Segal, Viyaja Gadde, dan Sean Edgett.

Selain itu, sejak mengakuisisi Twitter pada 27 Oktober lalu, ia telah memecat sebanyak 4.400 karyawan Twitter.

Tentu akibat yang dilakukannya ini, Elon Musk mendapat banyak kecaman.

Setelah melakukan perubahan besar-besaran di Twitter, Elon Musk baru-baru ini membuat polling malalui akun Twitternya bertuliskan ‘Should I step down as head of Twitter? I will able by the result os this poll.’

Polling tersebut direspon oleh lebih dari 17 juta pengguna Twitter, dan mendapatkan hasil 57% setuju, dan 42,5% tidak setuju.

Namun, hal tersebut belum diketahui benat atau tidaknya, atau Cuma gimmick belaka. 

Jika ia benar menepati janjinya tersebut, maka Elon Musk akan melepas jabatan CEO Twitter.

Elon Musk memang terkenal dengan keputusan yang kontroversial terutama dalam hal bisnis.***

Editor: Hayyan

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x