Potensi Hujan Mulai Berkurang di NTB Pada 1-10 Mei: BMKG Mewaspadai Bencana Hidrometeorologi

- 1 Mei 2024, 10:56 WIB
Ilustrasi Hujan
Ilustrasi Hujan /Syahrial /Oke Tebo

MANDALIKA PIKIRAN RAKYAT - Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memberikan proyeksi menarik terkait cuaca di Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB).

Menurut BMKG, potensi hujan diprakirakan mulai berkurang pada awal Mei 2024 di wilayah tersebut.

Prakirawan BMKG NTB, Anggitya Pratiwi, menjelaskan bahwa pada dasarian I Mei 2024, potensi hujan di NTB diperkirakan semakin berkurang.

"Pada dasarian I Mei 2024 (1 – 10 Mei 2024) diprediksi potensi hujan di NTB semakin berkurang," kata dalam keterangan resminya di Mataram, Rabu.

Meskipun demikian, BMKG tetap mengimbau masyarakat untuk tetap waspada terhadap potensi bencana hidrometeorologi seperti hujan lebat disertai angin kencang, banjir, dan tanah longsor.

Selain itu, masyarakat juga diingatkan untuk memanfaatkan hujan yang turun dengan mengisi penampungan air.

Meskipun kondisi ENSO (Indeks El Nino Southern Oscillation) berada dalam keadaan El Nino lemah, prediksi BMKG menunjukkan bahwa indeks ENSO secara bertahap akan beralih menjadi Netral mulai Mei - Juli 2024.

Kondisi IOD (Indian Ocean Dipole) diprediksi akan menjadi netral pada pertengahan tahun 2024, sementara aliran masa udara sudah mulai didominasi oleh angin timuran.

Terakhir, BMKG mencatat bahwa MJO (Madden-Julian Oscillation) masih aktif di wilayah Indonesia hingga akhir dasarian I Mei 2024, yang berkaitan dengan potensi peningkatan awan hujan di beberapa wilayah, termasuk NTB.***

Editor: Hayyan


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah