Persib Bandung Gagal Curi Poin Penuh di Markas Bhayangkara FC, Marc Klok: Kami Tidak Fokus

- 26 Juli 2022, 17:03 WIB
Persib Bandung bermain imbang dengan skor akhir 2-2 dengan Bhayangkara FC pada laga perdana Liga 1 2022-2023.
Persib Bandung bermain imbang dengan skor akhir 2-2 dengan Bhayangkara FC pada laga perdana Liga 1 2022-2023. /Instagram @persib/

BERITA MANDALIKA - Persib Bandung hanya mampu mencuri satu poin dari kandang Bhayangkara FC.Persib Bandung bermain imbang dengan skor akhir 2-2 dengan Bhayangkara FC pada laga perdana Liga 1 2022-2023.

Dua gol yang dibuat oleh Bhayangkara FC masing-masing dicetak oleh striker anyar mereka, Youssef Ezzejjari pada menit 37 dan Sani Rizky menit 84.

Pada pertandingan kali ini, pelatih Persib Bandung menurunkan pemain muda yang baru saja promosi ke tim senior, yaitu Robi Darwis.

Pada babak pertama, Bhayangkara FC langsung melakukan tekanan kepada Maung Bandung.

Pemain muda Persib Bandung, Beckham Putra mampu membuat sebuah ancaman bagi pertahanan The Guardian pada menit 17.

Namun, usaha tersebut masih bisa diantisipasi oleh pemain belakang produktif Bhayangkara FC, Anderson Salles.

30 menit laga berlangsung, Beckham Putra mengalami cedera dan digantikan langsung oleh Erwin Ramdani.

Setelah lima menit berlangsung kali ini giliran David da Silva yang membuat ancaman bagi pertahanan Bhayangkara FC.

Akan tetapi, umpan yang diberikan oleh Marc Klok tidak dapat dimanfaatkan oleh David.

Persib harus rela tertinggal lebih dulu melalui gol yang dicetak oleh Youssef Ezzejjari pada menit ke 37.

Halaman:

Editor: Abdul Karim

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah