Viral Bapak Berbadan Tinggal Tulang Meringkuk di Kolong Flyover Serpong, Ramai-Ramai 'Tag' Ridwan Kamil

- 5 Agustus 2022, 05:54 WIB
Viral video bapak di Flyover Serpong Tangerang.
Viral video bapak di Flyover Serpong Tangerang. /TikTok/@mediliem/

BERITA MANDALIKA – Kondisi memilukan seorang bapak menarik perhatian warganet. Badan yang tinggal tulang dibalut kulit meringkuk di kolong Flyover Serpong, Tangerang dalam keadaan nafas tersenggal.

Diunggah pertama kali oleh akun @mediliem di TikTok, video berdurasi 55 detik itu sontak jadi sorotan.
Hingga artikel ini dibuat, unggahan TikTok tersebut telah dilihat sebanyak 3,7 juta kali, dan mendapat komentar hingga 21,7 ribu lebih pengguna.
“Mohon maaf sebelumnya ga ada maksud apa-apa. Bagi temen-temen yang lewat arah Serpong. Sebelum putaran balik ada sosok bapak-bapak di kolong jembatan,” ujar pemilik akun dalam caption.
“Kalau ada yang lewat di bantu yah kakak yang baik hati,” ucapnya lagi, dikutip beritamandalika.com Rabu, 3 Agustus 2022.
Dalam video yang diunggah Selasa, 2 Agustus itu, tampak bapak-bapak bertelanjang dada duduk meringkuk seperti menahan sakit.
Hal yang membuat warganet ngilu sekaligus pilu, bapak tersebut sangat kentara kehilangan berat badan drastis. Saking kurusnya, tubuh si bapak terlihat hanya tinggal tulang berbalutkan kulit.
Lebih memilukan lagi, nafas si bapak terlihat tidak normal. Tersenggal dengan jeda beberapa saat seperti halnya pasien kelainan paru.
Pemilik akun menyambangi bapak tersebut untuk kemudian memberikan satu kantong penuh makanan, serta beberapa amplop uang.
“Permisi, pak, bapak, ada roti sama susu. Bapak sakit? Sakit? Bapak di sini sendirian? Gak ada keluarga?” kata pemilik akun.
“Sama ini pak ada sedikit rezeki dari orang-orang baik, diterima ya pak ya buat bapak berobat, ya, bapak mau ke dokter, kalau mau ke dokter nanti saya sampein ya?” ucapnya kembali.
Bapak tersebut tak banyak bicara, hanya menganggukan kepala menjawab semua pertanyaan yang ditujukan padanya. “Iya makasih,” ucap si bapak di akhir video.
Dari percakapan singkat itu, sosok bapak tersebut diketahui tinggal sebatang kara bertemankan dua bantal lusuh dan sampah plastik di sekitarnya.
Sementara di sisinya ada sebuah gerobak rongsok yang dapat menyimpulkan mata pencaharian si bapak sehari-hari.
Sontak warganet berbondong bondong memviralkan video hingga sampai ke platform TikTok.
Tokoh-tokoh influencer ramai-ramai di-tag, dari mulai sultan Andara Raffi Ahmad hingga Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil.
Kabarnya, per hari ini, Rabu, 3 Juli 2022, bapak malang tersebut sudah dievakuasi dan dilarikan ke RS Tangerang.
“Udah dievakuasi di Tangerang, sudah dibawa ke RS Tangerang,” ucap pengguna atas nama @donna_carmen.***

 

Editor: Abdul Karim

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x