TERBARU! Tarif Tiket Penyeberangan Ketapang-Gilimanuk periode Natal 2023 dan Tahun Baru 2024

- 23 Desember 2023, 23:31 WIB
Pelabuhan Ketapang pada saat libur Natal dan Tahun Baru 2024
Pelabuhan Ketapang pada saat libur Natal dan Tahun Baru 2024 /PRMN/Aditya Riantiko Akbar

MANDALIKA PIKIRAN RAKYAT - Dalam upaya meningkatkan kelancaran dan keselamatan selama musim angkutan libur Natal 2023 dan Tahun Baru 2024, PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) Cabang Ketapang Banyuwangi menerapkan diferensiasi tarif tiket kapal feri.

Langkah ini didasarkan pada Keputusan Menteri Perhubungan RI Nomor KM 156 Tahun 2023 tentang Tarif Diferensiasi Penyelenggaraan Angkutan Penyeberangan Kelas Ekonomi Lintas Antarprovinsi Ketapang-Gilimanuk yang diumumkan pada Jumat (22/12) di Pelabuhan Ketapang.

Penerapan tarif diferensiasi ini menjadi salah satu strategi operator penyeberangan Ketapang-Gilimanuk untuk mendukung kelancaran angkutan selama masa libur Natal dan Tahun Baru. Pelayanan prima kepada pengguna jasa menjadi fokus utama selama periode ini.

Penyesuaian tarif hanya berlaku selama masa angkutan Natal 2023 dan Tahun Baru 2024. Pemesanan tiket dapat dilakukan mulai dari 22 Desember 2023 pukul 18.00 WIB hingga 4 Januari 2024 pukul 23.59 WIB.

Besaran tarif diferensiasi mencapai 13 persen dari tarif penyeberangan standar.

Berikut adalah diferensiasi tarif tiket penyeberangan Ketapang-Gilimanuk untuk periode Natal 2023 dan Tahun Baru 2024:

1. Penumpang dewasa: Rp11.600
2. Bayi: Rp1.700
3. Kendaraan golongan I: Rp12.400
4. Golongan II: Rp35.100
5. Golongan III: Rp51.400
6. Golongan IVa: Rp245.000
7. Golongan IVb: Rp193.200
8. Golongan Va: Rp482.900
9. Golongan Vb: Rp327.500
10. Golongan VIa: Rp731.600
11. Golongan VIb: Rp540.500
12. Golongan VII: Rp665.700
13. Golongan VIII: Rp936.100
14. Golongan IX: Rp1.295.400

Tarif diferensiasi telah diintegrasikan dalam sistem e-ticketing Ferizy, memudahkan pengguna jasa yang telah memesan tiket sebelum penyesuaian tarif untuk tetap melakukan proses check-in sesuai dengan tarif lama yang berlaku. Dengan langkah ini, ASDP Indonesia Ferry berharap dapat memberikan pengalaman perjalanan yang optimal bagi para penumpang selama libur Natal dan Tahun Baru. ***

Editor: Hayyan


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x