Jumat Salam: Inspektorat Beri Supervisi Pengelolaan Dana Desa di Lombok Tengah

- 28 Januari 2024, 14:04 WIB
Inspektorat Beri Supervisi Pengelolaan Dana Desa di Lombok Tangah
Inspektorat Beri Supervisi Pengelolaan Dana Desa di Lombok Tangah /Inspektorat NTB/

MANDALIKA PIKIRAN RAKYAT - Dipimpin Plh Inspektur, Muhariyadi Kurniawan, Tim jumat salam inspektorat Provinsi NTB mengunjungi Desa Binaan, Desa Kerame Jati yang terletak di Kecamatan Pujut, Kabupaten Lombok Tengah.

Desa kerame Jati merupakan pemekaran dari Desa Pengembur, dan telah menjadi Desa persiapan sejak Tahun 2019. Lalu di Tahun 2024 ini, setelah resmi menjadi desa definitif, desa kerame jati akan mengelola dana desa untuk Pertama kalinya.

“Tugas kami adalah untuk melihat langsung situasi di Desa. Mungkin dari Pertemuan ini, ada hal- hal yg bisa kita Diskusikan. Alhamdullilah desa ini dri desa persiapan sekarang menjadi desa definitif” Ujarnya.

Ditambahkannya bahwa di Inspektorat Provinsi NTB, ada Inspektorat Pembantu I yang mempunyai tugas monitoring dan evaluasi Dana Desa

"Ini ahlinya tentang dana desa, Irban I. Karena tahun ini menjadi tahun pertama mengelola dana desa, mungkin ada hal-hal yang menjadi kekhawatirkan terkait pengelolaan dana desa, atau prosedur yang harus dilaksanakan, bisa kita diskusikan saat ini. Kalau tidak tuntas diskusinya hari ini, nanti kami catat dan akan kami diskusikan lebih lanjut. Jika ingin berkonsultasi, kami terbuka setiap saat, bisa lewat HP, atau bisa juga datang langsung ke
kantor kami" tambahnya.

Menutup pertemuan, Plh Inspektur,
menyampaikan terima kasih atas
penerimaan kades beserta aparat desa.

“Pak Kades dan perangkat desa yang hadir
hari ini akan tercatat dalam sejarah yang
InshaAllah membuat bangga anak cucu
karena sebagai pelaku sejarah yang
meletakkan pondasi bagian pembentukan
desa kerame jati" ungkap Pak Ari.

"Terakhir, pesan selaku pemerintah, ini
tahun politik, jangan sampai tahun politik
ini menjadi pemecah belah. Pasti akan ada
perbedaan pilihan. Itu boleh-boleh saja,
tapi jangan sampai perbedaan ini membuat
persaudaraan kita tercederai. Kami harap
dibawah kepemimpinan pak kades dan para
kadus, bisa menjadi contoh yang baik bagi
masyarakat serta bersama-sama menjaga
suasana desa yang aman dan kondusif,"
tutupnya. ***

Editor: Hayyan


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah