Xavi Optimistis Barcelona Bisa Lebih Baik Musim Depan dengan Skuad yang Sekarang

- 26 Juli 2022, 17:30 WIB
Manajer Barcelona, Xavi Hernandez.
Manajer Barcelona, Xavi Hernandez. /Reuters/Albert Gea/REUTERS

BERITA MANDALIKA - Pelatih Barcelona, Xavi Hernandez, optimistis dengan skuad Barcelona yang akan mengarungi musim 2022-2023.Barcelona terbilang aktif dalam bursa transfer musim panas tahun ini dengan mendatangkan pemain-pemain baru seperti Robert Lewandowski dan Raphinha.

“Saya pikir klub melakukan upaya luar biasa untuk memiliki skuad yang sangat kompetitif. Saya pikir kami menandatangani kontrak dengan sangat baik," sebut Xavi dikutip beritamandalika.com dari Marca pada 24 Juli 2022.
"Kami optimistis dan kami punya waktu tiga minggu lagi (sebelum kompetisi). Kami cukup optimistis tentang ini," sebutnya.
Xavi juga senang dengan kemenangan yang diraih Barcelona saat melawan Real Madrid di laga pramusim yang digelar di Amerika Serikat.
Sergio Busquets adalah pemain penting yang mengantarkan Barcelona mengalahkan Real Madrid di laga pramusim pada har ini, Minggu, 24 Juli 2022.
Di tengah isu rencana kepindahannya ke Inter Miami, Sergio Busquets tampil dengan penuh determinasi tatkala menghadapi Real Madrid hari ini.
Sergio Busquets beberapa kali menghentikan pergerakan para striker Real Madrid seperti Vinicius Junior dan Rodrygo.
Sergio Busquets juga sempat terlibat perkelahian dengan beberapa pemain Real Madrid di tengah pertandingan.***

 

Editor: Abdul Karim

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah