Ganjar: Pencegahan Stunting Harus Dimulai Sejak Dini dengan Gizi Ibu Hamil

- 4 Februari 2024, 23:56 WIB
Capres nomor urut tiga Ganjar Pranowo Ungkit masalh kritik kampus & para terhadap praktek Demokrasi
Capres nomor urut tiga Ganjar Pranowo Ungkit masalh kritik kampus & para terhadap praktek Demokrasi /Tangkapan Layar YouTube ///

MANDALIKA PIKIRAN RAKYAT - Calon Presiden RI Ganjar Pranowo menyuarakan pandangannya yang berbeda terkait gagasan Prabowo Subianto mengenai pemberian makanan bergizi untuk mengatasi stunting, kemiskinan ekstrem, angka kematian ibu (AKI), dan angka kematian bayi (AKB) di Indonesia.

Dalam debat terakhir Pilpres 2024, Ganjar menyatakan ketidaksetujuannya terhadap pemberian makanan langsung kepada anak-anak.

"Kalau kasih makanannya kepada anak-anak untuk mencegah stunting, saya sama sekali tidak setuju Bapak karena Bapak terlambat," ungkap Ganjar.

Menurut Ganjar, penanganan stunting sebaiknya dimulai sejak bayi dalam kandungan, dengan memberikan makanan bergizi kepada ibu hamil.

Ia menekankan pentingnya memberikan gizi yang baik kepada ibu hamil, sehingga kondisi kesehatan ibu dan pertumbuhan bayi dapat dipantau secara rutin.

"Jangan sampai confuse (bingung) antara stunting dan pemberian makan Pak. Jangan banyak-banyak, nanti kekenyangan. Jangan sampai nanti terjadi obesitas. Ini lebih bahaya lagi nanti," tambahnya.

Ganjar menyarankan bahwa pencegahan stunting sebaiknya dilakukan dengan periksa kesehatan calon pengantin sebelum menikah, menghindari pernikahan dini, dan memberikan perhatian khusus pada gizi ibu hamil.

Dengan langkah-langkah ini, diharapkan dapat mencegah stunting dan melahirkan generasi yang sehat dan cerdas.

Pandangan Ganjar ini menunjukkan perhatiannya terhadap pendekatan preventif dan penanganan stunting sejak dini dengan fokus pada kesehatan ibu hamil dan perencanaan kehamilan. ***

Editor: Hayyan


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x